Sobat udah tau kan sama yang namanya shoutbox? shoutbox adalah sebuah widget yang digunakan oleh para blogger sebagai buku tamu. dimana untuk membuat shoutbox ini kita bisa menggunakan layanan gratis dari Shoutmix atau CBOX.
Sekarang saya akan membahas bagaimana cara memodifikasi smiley pada shoutbox milik CBOX.
Sebelumnya silahkan buka halaman CBOX DISINI. Selanjutnya silahkan membuat account baru.
Silahkan pilih theme dan stylenya sesuai keinginan sobat.
Sampai pada bagian inti yaitu mengubah smiley pada cbox sobat :
1. Pilih Menu Options.
2. Pilih submenu Smiley.
3. Silahkan edit smiley yang ada disana. sobat hanya mengisikan kode smiley dan URL gambarnya saja.
saran saya silahkan mencari smiley di AddEmoticons, karena disana telah disediakan banyak sekali emoticons gratis.
Cara untuk mengetahui URL Gambar adalah dengan cara :
* Silahkan klik kanan pada gambar yang sobat inginkan dan silahkan pilih Copy Image Location
4. Jika sudah selesai maka simpan.
5. Klik Menu Publish dan copy kode lalu tambahkan di blog sobat.
Selamat mempunyai GuestBook yang unik dengan Smiley Sendiri.
Semoga Membantu.
0 komentar:
Posting Komentar